Bekerja maupun berdagang merupakan bentuk dalam upaya memenuhi kebutuhan hidup yang harus dilakukan meski tidak selalu berjalan dengan lancar. Ketika pengeluaran lebih besar dari pemasukan sehingga membuat ketidak sesuaian dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari.
Pemasukan dan pengeluaran yang sangat berbeda jauh membuat sebagian masyarakat memilih untuk mencari cara lain agar kebutuhan hidupnya bisa terpenuhi. Salah satu caranya adalah dengan meminjam uang ke Bank Emok atau Bank Keliling.
Bank Emok menjadi pilihan masyarakat untuk meminjam uang karena prosesnya yang mudah dan tidak memerlukan agunan atau barang jaminan. Sehingga beberapa masyarakat berani meminjam uang lebih dari satu Bank Emok. Lantas apakah meminjam uang ke Bank Emok adalah pilihan yang baik? Apakah meminjam uang ke Bank Emok akan Membawa Berkah atau Musibah?
Masyarakat berpendidikan rendah dan kelompok masyarakat miskin menjadi sasaran empuk Bank Emok yang berkedok Koperasi Simpan Pinjam dalam mencari keuntungan dari bunga pinjaman yang mencekik nasabah.(*)
Penulis: Suhenda